149 Masyarakat Kota Kediri Hadiri Giat Bhakti Kesehatan di CFD Jalan Dhoho
Polresta Kediri - Polresta Kediri bersama RS Bhayangkara Kediri melaksanakan giat Bhakti Kesehatan Pemeriksaan Kesehatan bagi masyarakat Kota Kediri, Minggu (3/2). Kegiatan tersebut dalam rangka mendukung Satgas Nusantara di Car Free Day Jl. Dhoho Kota Kediri.
Rangkaian kegiatan yang dilakukan antara lain melayani masyarakat dengan memberikan pemeriksaan gratis. “Adapun pemeriksaan yang dilakukan antara lain penimbangan berat badan, pemeriksaan tekanan darah. Konsultasi dengan dokter RS Bhayangkara Kediri ( dr. Indrawan & dr. Seno). Pemberian vitamin, pemeriksaan dilakukan pada 149 masyarakat Kota Kediri,” kata Ipda Minarmi, Paurkes Polresta Kediri.
Selain itu dalam kegiatan tersebut juga dilakukan memberikan hiburan kepada masyarakat. Sosialisasi Millenial Road Safety Festival
Kegiatan Bakti Kesehatan ini dihadiri Kapolresta Kediri AKBP Anthon Haryadi, S.I.K., M.H. Wakapolres Kediri Kota Kompol Iwan Sebasttian, S.ST., S.H. Kasat Lantas Polresta Kediri AKP A. Risky Fardian C., S.I.K.Kasat Binmas Polresta Kediri AKP Kus Sumardi. Kasubbag Humas Bag Ops Polresta Kediri AKP Kamsudi. Paurkes Polres Kediri Kota Ipda Minarmi. Ka Ranmor RS Bhayangkara Kediri Iptu Sukristianto dan Kaurdiklit dan Humas RS Bhayangkara Kediri Penata Weti Lusiana. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..