Bersama Staf Desa, Bhabin Polsek Kutsel Polresta Denpasar Sampaikan Pesan Pemilu Damai
BhayangkaraNews, Denpasar, Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Kuta Selatan - Sejumlah elemen masyarakat masyarakat Pariwisata Kuta Selatan saat mendeklarasikan Pemilu 2019 Damai di Kantor Des Pecatu Kuta Selatan, Rabu(09/01/2019) pkl 11.30 wita.
Di Ungkapkan oleh Bhabin Des Pecatu Aiptu I Wayan Kisid mendapingi team dari Dit Binmas Polda Bali Yang dipimpin AKBP Indrajaya, Menjelang Pemilu 2019, sejumlah elemen masyarakat pariwisata karyawan beserta staf Desa mendeklarasikan pemilu damai, sejuk dengan berbagai cara dan media.
Polsek Kuta Selatan beserta jajarannya mengaharapkan melalui deklarasi ini situasi keamanan dan ketertiban masyarakat selama proses Pemilu 2019 nantinya bisa berjalan tertib dan lancar, ucapnya.
Menurutnya, untuk menciptakan situasi tersebut, koordinasi antar lembaga yang terlibat dalam penyelenggaraan dan pengamanan Pemilu mutlak diperlukan.
"harapan kami dengan adanya deklarasi masyarakat ikut serta untuk menjaga stabilitas keamanan menjelang pelaksanaan pemilu 2019," katanya.
Selain itu, dia meminta seluruh lapisan masyarakat di wilayah hukum Polsek Kutsel bisa menjaga stabilitas kamtibmas selama tahapan Pemilu berjalan.
Senada yang diungkapkan oleh AKP Doddy Monza, S.iK., M.Si., M.I.K."Masyarakat harus teliti dan cerdas. Jangan mudah terhasut oleh informasi hoaks, tidak jelas dan sebagainya serta jajaran Polri harus selalu jaga Netralitas," AKP Doddy Monza, S.iK., M.Si., M.I.K.(KS33)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..