Babinkamtibmas Tambak Wedi Sambang Warga Rusun, Titip Pesan Jaga Kerukunan
Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Aiptu Fardiyan, Babinkamtibmas Tambak Wedi, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak ke Rusun Tambak Wedi, Kamis, 3 Januari 2019.
Kegiatan ini dilakukan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas. Termasuk pesan agar menjaga kerukunan demi terwujudnya pelaksanaan Pemilu 2019 yang aman, damai dan kondusif.
Saat itu kepada warga penghuni Rusun, Aiptu Fardiyan mengajak untuk waspada dan berhati-hati terhadap kehadiran orang-orang tak dikenal.
Mereka juga diminta saling menjaga kerukunan, meski berbeda pandangan politik dalam Pemilu, agar tercipta keamanan dan kondusifitas.
Diterangkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pesan jaga kerukunan dan waspada keamanan ini akan terus disampaikan kepada masyarakat.
“Ini merupakan bagian dari upaya menjaga stabilitas keamanan di wilayah. Melalui pesan-pesan ini pula kami berharap dapat menekan maraknya tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor),” jelasnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..