Satsabhara Polresta Kediri Patroli ke Kediri Town Square dan Perbankan
Polresta Kediri - Satuan Sabhara Polresta Kediri menggelar patroli raimas, Minggu 23 Desember s/d Senin 24 Desember 2018 Pukul 18.00 s/d 06.00 WIB. Diawali dengan melaksanakan Apel keberangkatan.
"Kami patroli rutin di pimpin Bapak Kediri 87 Aiptu Sigit Wijaya beri AAP untuk melaksanakan giat patroli yg di awali dengan pos Bluelight sampai batas waktu yg telah ditentukan serta peningkatan barcode dan laporan informasi di ICC masing-masing anggota," kata AKP Riko Saksono, Kasat Sabhara Polresta Kediri.
Lalu, Raimas melaksanakan pos malam di Patung Sudanco dan Jembatan Lama masing2 titik tergelar 2 personel. Diteruskan sambang di Gereja Getsemani jln. Hasanudin pemantauan aktivitas lokasi menjelang hari natal serta dialogis dengan security a.n Santo menghimbau agar waspada terhadap orang yg mencurigakan antisipasi gangguan nyata.
Menuju ke Town Square pemantauan situasi seputaran menjelang tutup mall serta dialogis dengan security a.n Rifai sampaikan pesan kamtibmas antisipasi kerawanan yg ada.
Kemudian patroli perbankan di BRI Syariah pemantauan situasi seputaran serta dialogis dengan security a.n Kobet sampaikan pesan agar tingkatkan kewaspadaan antisipasi 3C dan di Stasiun Kediri.
"Kami melakukan pemantauan jumlah pengunjung yg mengalami kenaikan karena Long Weekend serta dialogis dengan polsuska a.n Dhani sampaikan agar selalu mengingatkan pada calon penumpang untuk waspada terhadap barang bawaan antisipasi copet," terusnya
Kemudian di Kantor Pos pantau aktivitas seputaran serta laksanakan Barcode sesuai arahan pimpinan. situasi terkendali aman. Memantau pertokoan 24 jam Indomaret jln. Agus Salim.
Petugas beri himbauan pada karyawan untuk check tanggal kadaluwarsa yg tertera pada makanan dan minuman antisipasi keracunan pada konsumen serta mengingatkan pada kasir untuk meneliti penerimaan uang dari konsumen antisipasi peredaran uang palsu.
Terakhir sambang di perumahan Mojoroto Indah dialogis dengan security Sanusi beri himbauan untuk waspada dan menutup portal apabila sudah larut malam antisipasi pembobolan rumah. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..