Polsek Pesantren Amankan Perayaan Natal di GBT Imanuel
Polresta Kediri - Ibadah Perayaan Natal berlangsung di GBT Imanuel Jl.Pakunden Gg.I No.77b Kelurahan Pakunden, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri. Kegiatan berlangsung pada Jumat 21 Desember 2018 Pkl. 18.00 WIB. Menariknya dalam kegiatan ibadah ini para jemaat menggunakan pakaian tradisional.
Kegiatan mendapatkan pengamanan dari aparat kepolisian. Anggota IK Bripka Djoko melaksanakan pengamanan giat Ibadah Perayaan Natal di GBT (Gereja Besar Tebernakel) Imanuel Jl.Pakunden Gg.I No.77b kel.Pakunden kec Pesantren Kediri.
Tema ibadah Natal : " Yesus Kristus Hikmat Bagi Kita". Pendeta GBT Imanuel : Pdt. David Jaya Sentosa dan Pendeta Firman oleh : Pdt. Sabam pasaribu (Dari GTDI Salomo Kediri).
Rangkaian acara perayaan Natal diawali Pembukaan. Lagu pembukaan : Kusanjung kau ditempat yang tinggi. Doa pembukaan oleh Pdt.Filipus suwarno (Sek kum Bamag Kota Kediri).
Pujian pujian. Koor dari jemaat GBT Imanuel. Prosesi penyalaan lilin diiringi lagu malam kudus. Firman Tuhan oleh Pdt. Sabam pasaribu (Dari GTDI Salomo Kediri).
Kolekte dan Koor kaum wanita dan anak anak. Pengumuman oleh Pdt David Jaya sentosa dan Doa Penutup / doa Berkat oleh Pak Gem GBT KP.
Kegiatan tersebut dihadiri / mengundang tamu para pendeta luar, Pdt. Kornelius Bambang, Pdt.Sabam pasaribu dan Pdt.Endras david sandri. Kegiatan Kebaktian / Ibadah umun diikuti sekira 100 orang Jemaat umum GBT Imanuel sementara situasi berjalan aman lancar dan terkendali.
"Pelaksanaan Perayaan Natal GBT Imanuel Jl.Pakunden Gg.I No.77b kel.Pakunden merupakan kegiatan agenda Perayaan Hari Matal dan Tahun Baru yang dilaksanakan setiap Tahun serta diikuti oleh para jemaat umum GBT Imanuel sendiri. Bahwa pada peryaaan Natal Tahun ini mengambil tema dengan berpakaian adat khas Jawa timur. Pengamanan dilaksanakan oleh Anggota polsek Pesantren unit IK Bripka Djoko w , BKTM Pakunden dan Babinsa Pakunden dengan situasi berjalan aman lancar," kata Kasie Humas Polsek Pesantren, Polresta Kediri, Aiptu Sartono. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..