Dikyasa Satlantas Polresta Denpasar Perkenalkan Tertib Berlalulintas Sejak Dini
BhayangkaraNews.Polda Bali, Polresta Denpasar, Kesatuan Lalulintas- Memperkenalkan tertib berlalulintas sejak dini kembali dilakukan Satlantas Polresta Denpasar melalui unit Dikyasa melalui program Polisi Sahabat Anak (Polsanak) pada hari ini, Selasa (27/11) jam 07.30 wita.
Pendekatan yang dilakukan kepada pelajar sekolah terus dilakukan Satlantas Polresta Denpasar dengan tujuan dapat memberikan pemahaman tentang tata tertib berlalulintas dan juga pengenalan tugas-tugas kepolisian.
Seperti harapan Kasat Lantas Polresta Denpasar, Akp Adi Sulistyo Utomo, S.ik mengatakan,"Kegiatan ini akan kami tingkatkan terus untuk memberikan pemahaman tata tertib berlalulintas kepada anak-anak sejak dini sehingga nanti dapat meminimalisir pelanggaran dalam berlalulintas yang menyebabkan lakalantas,"ucap orang nomer 1 di jajaran Lalulintas Kota Denpasar.
Giat Polsanak yang dilaksanakan unit Dikyasa Satlantas Polresta Denpasar kali ini memperkenalkan rambu-rambu lalulintas sambil bernyanyi dan bermain terhadap anak-anak TK. Kartika Mandala, jalan Ken. Arok Peguyangan Denpasar.
Sosialisasi tertib berlalulintas yang dilakukan personil unit Dikyasa Lantas Polresta Denpasar, Aiptu I Made Linggih dan Bripda Trisda Citra Laksmi mendapat sambutan positif dari kalangan guru pengajar maupun kalangan orang tua murid yang menyaksikan selama kegiatan berlangsung. (BT23)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..