Da'i Kamtibmas Polres Jembrana Sampaikan Pesan-pesan Kamtibmas Dalam Acara Maulid Nabi
Bhayangkaranews Polda Bali Polres Jembrana
Gema Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dimana mana dari kota maupun pelosok pedesaan, dimasjid maupun di mushola, saat masyarakat menyatu dalam silaturrahmi untuk mendengarkan pengajian dari para ulama baik Kyai maupun para Habib.
Kesempatan ini sungguh sangat baik sekali dari Polres Jembrana untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas terkait dengan isu-isu maupun perkembangan kamtibmas yang terjadi di negeri Indonesia pada kurun waktu beberapa bulan terakhir ini.
Da'i Kamtibmas Polres Jembrana Iptu H.Eddy Waluyo, SH dalam dinas menjabat sebagai Kasat Polair Polres Jembrana senantiasa berperan aktif untuk mengambil momen peringatan maulid Nabi ini tampil menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
Malam ini kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Mushola Baitus Suhada Kelurahan Loloan Timur, Kec. Jembrana, Kab. Jembrana, Da'i Kamtibmas Iptu H. Eddy Waluyo, SH menyampaikan pesan-pesan kamtibmas tentang perkembangan situasi kamtibmas khususnya di Kab. Jembrana, Bali dan Indonesia pada umumnya, ajak masyarakat untuk bersama menjaga dan memelihara agar kamtibmas tetap aman dan kondusif, jaga persatuan dan kesatuan, tidak mudah terpropokasi adanya berita-berita di medsos baik twiter maupun facebook yang menebar ujaran kebencian, isu sara yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, kesemuanya itu adalah berita Bohong (Hoax) yang bertujuannya untuk menjadikan masyarakat resah dan membuat negeri ini tidak lagi aman dan kondusif juga dalam pesannya ajak masyarakat untuk mewujudkan Pemilu 2019 aman, damai dan sejuk. Sabtu (17/11/2019).
" Bulan Maulid ini adalah momen yang sangat tepat banyak masyarakat berkumpul untuk melaksanakan pengajian dan disini peran Da'i Kamtibmas untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, " tutur Iptu H. Eddy.
Kegiatan pengajian Peringatan Maulid Nabi Muhammad di Mushola Baitus Suhada dihadiri oleh jamaah kurang lebih 600 orang mendatangkan peceramah Habib Nizar Al Idrus dari Jember-Jatim atas nama Panitia H. Yunus yang juga sebagai anggota Dewan di Kab. Jembrana mengucapkan terima kasih kepada Polres Jembrana yang telah mengisi dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dalam acara peringatan Maulid di Mushola Baitus Suhada. (Edw).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..