Apel Operasi Gaktibplin, Wakapolresta Kediri Titip Pesan Tentang Tahun Politik pada Anggota
Polresta Kediri - Polsek Kota, Polresta Kediri operasi gaktibplin. Kegiatan tersebut, berlangsung, pada Rabu 14 November 2018, mulai pukul 07.30 s/d 08.30 WIB. Sebelum operasi berlangsung, diawali dengan kegiatan Apel Pagi. Apel dipimpin oleh Waka Polres Kediri Kota Kompol Iwan Sebasttian, S.ST,. S.H.
“Assalamaumualaikum wr wb, yang saya hormati Kapolsek, Waka Polsek Kediri Kota dan anggota serta staf nya, alhamdulillah kita bisa melaksanakan apel pagi dan selalu diberikan kesehatan, keselamatan dan perlindungannya,” kata Kompol Iwan Sebastian.
Selanjutnya, Wakapolresta Kediri menyampaikan bahwa, dirinya sengaja memimpin Apel di Polsek Kediri Kota. Ketika dirinya masuk, sudah melihat melihat lingkungan dalam keadaan bersih dan bangunan baru, sehingga dirinya sangat mengapresiasi.
“Kedatangan saya ke Polsek Kediri Kota ini ingin memberi warna, warna dimana anggota harus bisa menjalankan tugas sesuai tugas masing - masing, memberikan semangat dalam pelaksanaan tugas sehari – hari,” imbuhnya.
“Saat ini adalah tahun politik, saya mengingatkan penggunaan Handphone yg mana kita harus bijak dalam menggunakannyaapa lagi saat" ini kita lagi menghadapai Pada maupun Pilleg, kita harus harus empati apa empati pentingnya tiap" anggota, “ terusnya.
Empati itu, kata Wakapolresta adalah, suatu kepedulian di lingkungan, baik lingkungan kantor dan lingkungan rumah, empati terhadap situasi atau tanggap akan situasi namun harus bijak dalam menerapkan baik di lingkungan kantor atau lingkungan rumah.
“Alhamdulillah semua sudah bisa berjalan dengan baik tugas sudah sesuai tupoksi masing", saya mohon semuanya dipertahankan dan dilaksanakan dengan ikhlas, saya hanya bisa melapisi dan menambahkan saja bila ada yang saya lihat kurang pas dalam pelaksanaan tugas baik personil pribadi maupun fungsi satker,” tutupnya.
Sementara itu, berdasarkan hasil operasi, tidak ditemukan pelanggaran anggota, baik surat - surat kendaraan maupun identitas diri anggota, serta senpi dalam keadaan terawat dan bersih. alhamdulillah pelaksanaan Gaktibplin dapat berjalan aman dan lancar. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..