Bhabinkamtibmas Balowerti Pantau Massa Aksi 211 dari Wilayah Kota Kediri
Polresta Kediri - Bhabinkamtibmas Kelurahan Balowerti, Polsek Kota, Polresta Kediri, Aipda M. Chamson Syafii melakukan DDS. Dia bersinergi bersama Babinsa Serda Edi Winarto, pada Kamis, 1 Nopember 2018, pukul 07.20 WIB.
Dua Pilar Keamana di Kelurahan Balowerti melakukan giat sambang Stasiun Besar Kediri. Petugas berkoordinasi dengan pihak Stasiun Kediri yang diwakili oleh Frengki. Petugas sampaikan pesan Kamtibmas.
“Bila ada penumpang yg akan berangkat mengikuti aksi unjuk rasa di Jakarta dan Surabaya dalam rangka aksi bela tauhid ataupun ada pihak yang akan melaksanakan kontra aksi agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Kegiatan berjalan dgn tertib aman dan lancar,” kata Kasie Humas Polsek Kota, Polresta Kediri, Aiptu Tjatur Satrio Utomo.
Di tempat terpisah, BKTM Kelurahan Lirboyo, Polsek Mojoroto, Polresta Kediri, AIPTU HADI SUWIGNYO pada hari Kamis, 01 Nopember 2018 melaksanakan sambang ke rumah Tokoh Agama. Petugas menghimbau dan mengajak agar tidak terpengaruh dengan ajakan kegiatan 211 dan ikut menciptakan Kamtibmas di lingkungannya guna tercipta aman dan Kondusif. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..