Satresnarkoba Polres Kediri Amankan Dua Pengedar Pil Koplo
Satresnarkoba Polres Kediri kembali mengamankan dua orang tersangka pengedar obat keras jenis pil dobel l, Sabtu (13/10). Mereka adalah AS (31) dan W (29), keduanya warga Desa Wonojoyo, Kecamatan Gurah.
Dari tangan kedua tersangka petugas mengamankan ribuan butir pil dobel l sebagai barang bukti.
Penangkapan tersebut merupkan tindak lanjut dari laporan yang diterima petugas. Sejak satu bulan lalu, tim buser mendapat laporan akan adanya tindak pidana peredaran obat keras di wilayah Desa Wonojoyo, Kecamatan Gurah.
Tim buser melakukan serangkaian penyelidikan mengenai hal tersebut.
Hasilnya benar dan mendapatkan nama AS sebagai salah satu pengedar pil yang termasuk dalam daftar G tersebut.
Tidak ingin buruannya kabur, petugas langsung melakukan penangkan. Pada saat itu diketahui sasaran sedang berada di rumahnya.
“Kita lakukan penggeledahan dan menemukan 905 butir pil dobel l yang siap diedarkan oleh pelaku,” ungkap Kasat Narkoba Polres Kediri AKP Eko Prasetio Sanusin.
AKP Eko menambahkan dari penangkapan AS, tim buser langsung melakukan pengembangan. AS mengaku jika barang yang akan diedarkannya itu didapatkannya dari W. Petugas menyelidiki dimana keberadaan sasaran saat itu.
“Kita ketahui sasaran sedang bekerja. Anggota kami langsung melakukan pengembangan dan berhasil mengamankan tersangka,” ujar AKP Eko.
Dari penangkapan W polisi mengamankan barang bukti berupa 2.150 butir pil dobel l. Selain itu petugas juga mengamankan satu buah ponsel yang berisikan bukti transaksi diantara kedua tersangka. Saat ini keduanya diperiksa Satresnarkoba Polres Kediri. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..