Pembukaan TMMD ke-103 , Satlantas Polresta Kediri Berikan Coaching Clinic, Serta Pelayanan SIM
Polresta Kediri - Upacara Pembukaan TMMD (TNI manunggal membangun desa) ke-103 th 2018 Kodim 0809 Kediri digelar di di lapanfan Desa Mlati Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri Wilyaha hukum Polresta Kediri, Senin (15/10).
Bertindak sebagai Irup dalam TMMD ke-103 ini adalah Bupati Kediri Hj. Dr. Hariyanti H. Kusworo Sutrisno. Kegiatan pembukaan dihadiri oleh Danrem 082/CPYJ Kolonel Arm Budi Suwanto, S. Sos , Kapolresta Kediri AKBP Anthon Haryadi, S.I.K, M.H , Kapolres Kabupaten Kediri AKBP Roni Faisal Saiful Faton, S.I.K , Danbrigif 16 WY Kolonel Inf Slamet Riadi, S.I.P , Dandim 0809 Kediri Letkol Kav. Dwi Agung Sutrisno, S.E, M. Si, Han, BNN Kabupaten Kediri, Kajari Kabupaten Kediri, Ketua DPRD Kabupaten Kediri, Toga dan Tomas Kab. Kediri
Upacara pembukaan diikuti oleh kurang lebih 300 personil terdiri dari 1 SST Korsik, 1 SSK Gabungan Kodim 0809 Kediri, Brigif 16/WY dan Yonif 521/DY, 1 SST Polresta Kediri, 1 SST Satpol PP Kota Kediri, 1 SST Dishub, 3 SST Pelajar SMA, 1 SST Pramuka
"" Rangkaian kegiatan diawali dengan persiapan pasukan, Pemeriksaan Pasukan oleh Bupati Kediri Hj. Dr. Hariyanti H. Kusworo Sutrisno . Penandatanganan naskah serah terima proyek TMMD ke-103 Ta 2018. Penyerahan secara simbolis alat-alat proyek TMMD ke-103 Tahun Anggaran 2018 oleh Bupati Kediri. Pembacaan Amanat Gubernur Jatim dilanjutkan pernyataan pembukaan TMMD ke-103 Ta 2018 oleh Bupati Kediri. Acara diakhiri dengan doa," kata AKP Kamsudi , Kasubag Humas Polresta Kediri.
Dalam kegiatan pembukaan ini, Polresta Kediri dalam hal ini Satlantas Polresta Kediri juga membuka pelayanan SIM sekaligus sosialiasi tentang pelayanan SIM serta coaching clinic. Kegiatan Satlantas ini langsung dikawal oleh Kasatlantas Polresta Kediri AKP Ady Nugroho, S.H, S.IK. Bahkan saat sosialisasi tentang pelayanan SIM Kapolresta Kediri AKBP Anthon Haryadi mengawasi secara langsung prosesnya.
Kegiatan pembukaan TMMD ke-103 juga diisi dengan penampilan kesenian khas Kediri yakni kesenian jaranan. Penampilan kesenian jaranan ini sekaligus sebagai pembuka kegiatan TMMD yang akan berlangsung hingga 15 November mendatang.
Usai acara pembukaan kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan lokasi TMMD yang ada di Desa Jugo dan Blimbing Kecamatan Mojo. Kedua desa tersebut berada di wilayah Kecamatan Mojo wilayah hukum Polresta Kediri.
Seperti diketahui Kodim 0809 (Kediri) mendapat kehormatan sebagai salah satu penyelenggara Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang telah memasuki gelaran ke-103 pada tahun 2018 ini. Menurut rencana program ini akan berlangsung selama sebulan, mulai 15 Oktober hingga 13 November 2018.
Kegiatan dilaksanakan bekerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri, Pemkab Kediri . Untuk TMMD ke 103 kali ini mengusung tema 'TNI Manunggal Rakyat dalam mewujudkan Desa yang maju, sejahtera dan demokratis'.
Untuk kegiatan TMMD sendiri dipusatkan di wilayah binaan, yakni di desa Jugo dan desa Blimbing, Kecamatan Mojo.
Pada kesempatan ini Dansatgas TMMD ke-103 Letkol Kav. Dwi Agung Sutrisno, S.E, M. Si, Han juga memberi gambaran teknis pelaksanaan TMMD 103. Terkait dua program fisik di atas, para satgas akan live in (tinggal bersama) masyarakat kedua desa tersebut selama satu bulan penuh. Dengan ini hubungan emosional antara satgas dan masyarakat dapat tercipta. Dampaknya akan terlihat pada keterlibatan masyarakat dua desa tersebut dalam program ini. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..