Para Ibu di Desa Puhrubuh Diimbau Rutin Periksakan Kesehatan Balitanya dalam Posyandu
Polresta Kediri – Bhabinkamtibmas Desa Puhrubuh, Polsek Semen, Polresta Kediri, Bripka Eko Nur melaksanakan DDS. Kegiatan rutin ini dilakukan melalui tatak muka dan mendatangi rumah-rumah warganya, pada Selasa (9/10/2018).
Bripka Eko Nur bersinergi dengan bidan Desa Yuan dan Kader Posyandu Balita Bougenvil. Petugas melaksanakan giat posyandu balita yang rutin tiap bulan di Dusun Petuk Desa Puhrubuh. Dalam kegiatan ini, masyarakat membawa anak balitanya untuk memeriksakan kesehatan.
“Kami memberikan himbauan kepada Ibu-ibu dan balitanya untuk selalu rutin hadir dalam posyandu, guna untuk mengetahui tumbuh kembangnya kesehatan balita dan agar terhindar dari penyakit, “ ujar Kasie Humas Polsek Semen, Polresta Kediri, Aiptu Dedy S.
Setelah melaksanakan pemantauan terhadap kegiatan posyandu, Bripka Eko Nur Arianto kemudian datang ke area pertanian. Dia melaksanakan dilogis dengan para petani di Dusun Brangkal Desa Puhrubuh .
Bripka Eko Nur Arianto menitipkan pesan kamtibmas. Diantaranya, tentang debet air untuk irigasi sawah di musim kemarau yang berkurang. Dia meminta supaya para petani tidak berebut air. Tetapi tetap menjaga kekompakan dan kerukunan antar petani, demi terciptanya kamtibmas yang aman. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..