Inilah Hasil Musyawarah Soal Parkir Kendaraan di Gedung Serba Guna Kelurahan Pesantren
Polresta Kediri - Aiptu Siswanto datang ke Gedung Serbaguna di Kelurahan Pesantren, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri. Kegiatan door to door system (DDS) ini berlangsung, pada Rabu 03 Oktober 2018 sekira pukul 12.30 WiIB.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Pesantren, Polsek Pesantren, Polresta Kediri ini datang bersama Lurah Pesantren Drs. Ali Imron dan Serma Girin W. Mereka menghadiri kegiatan musyawarah bersama. Adapun undangannya, Bowo, alamat Rt 05 Rw 01 kel pesantren lingk premanan dan Catur, alamat Rt 01 Rw 01 link premanan.
“Kami mengikuti musyawaroh dan rembuk warga kaitanya dengan laporan warga tentang parkir kendaraan tronton di lingk Rt 01 Rumah Catur yang bak belakang muncul ke jalan dan truk engkel yang parkir di jalan karena jalanya sempit sehingga warga keberatan dengan keberadaan parkir kendaraan tersebut di kwatirkan terjadi kecelakaan,” kata Kasie Humas Polsek Pesantren, Polresta Kediri, Aiptu Sartono.
Dalam rapat disepakati bahwa, kendaraan yang tronton tidak akan lagi di parkir dan masuk di lingk Rt 01 sesuai dengan permintaan warga .Kendaraan engkel boleh masuk dan parkir hanya di halaman rumah pak catur ( Bukan di jalan ) dan akan di adakan pertemuan lanjutan warga akan di wakili oleh pak Rt 01 dan pak Rw 01. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..