Makan Bersama Anggota TNI-Polri Sambut HUT TNI ke-73
Polresta Kediri – Ucapan HUT TNI ke-73 tidak hanya dilakukan oleh Kapolresta Kediri, AKBP Anthon Haryadi , S.IK, M.H , sejumlah Kapolsek juga melakukan hal yang sama yakni membawa tumpeng ke Koramil sebagai wujud sinergitas TNI – Polri.
Salah satunya Polsek Mojoroto, Polresta Kediri, dipimpin Kapolsek Mojoroto, AKP Sartana . Kapolsek bersama anggota hadir di Koramil Mojoroto dengan membawa tumpeng serta kue ulang tahun. Demikian juga Kapolsek Pesantren Polresta Kediri juga melakukan hal yang sama dengan mendatangi Koramil Pesantren
“Ini dalam rangka menyambut HUT ke-73 TNI , selain Bapak Kapolres, Kapolsek jajaran juga melakukan hal yang sama yakni memberikan ucapan ulang tahun kepada Danramil dan anggota Koramil. Ini sebagai wujud sinergitan TNI-Polri khususnya dalam mengamankan Pileg dan Pilpres 2019. Setelah kegiatan acara dilanjutkan makan bersama,” kata AKP Kamsudi, Kasubag Humas Polresta Kediri, Kamis (4/10). (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..