Jaranan Pandowo Putro Tampil di Acara Bersih Dusun Balongasem
Polresta Kediri – Grup Jaranan Pandowo Putro tampil di Dusun Balongasem, Desa Kerep, Kecamatan Tarokan, Kabupaten Kediri. Pertunjukan kesenian ini berlangsung, pada Jumat (28/9/2018) pukul 19.00 WIB sampai selesai.
Pagelaran ini dalam rangka Bersih Dusun Balongasem. Masyarakat setempat sengaja mendatangkan grup jaranan untuk menghibur warga lainnya. Ada kurang lebih 300 orang penonton yang hadir dalam kegiatan ini.
Pertunjukkan jaranan ini berlangsung kondusif. Ini tidak lepas dari peran keamanan dari apparat gabungan, TNI, Polri dan TNI. Ada 21 orang personil yang diterjunkan terdiri dari tiga personil polisi, tiga personil anggota TNI dan 15 personl dari Linmas.
“Saat dilaporkan situasi dalam keadaan aman, tertib, dan terkendali. Kami mengingatkan kepada warga yang pulang nonton pertunjukkan jaranan supaya hati hati di jalan. Patuhi rambu rambu lalu lintas yang ada,” ungkap Kasie Humas Polsek Tarokan, Polresta Kediri, Aiptu Murtoyo.(res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..