Apes, Komplotan Jambret Arjuno Diringkus Polisi Saat Beraksi
Bhayangkaranews.com, Polsek Sawahan Surabaya - Dua pelaku curas(jambret)yang biasa beraksi di Jalan Arjuno,berhasil diringkus polisi.
Kanit Reskrim Polsek Sawahan AKP Haryoko Widhi menerangkan,"unit reskrim Polsek Sawahan telah berhasil meringkus dua pelaku curas masing-masing Achmad Fauzi(19) warga Ngaglik Kuburan,berinisial RB(17) warga Donorejo Selatan DKA tepatnya Sabtu(29/9/18) sekitar pukul 20.00 wib di Jl. Arjuno.(Senin,1/10/18)
"Modus yang dilakukan pelaku adalah hunting mengendarai sepeda motor mencari sasaran dengan cara menarik atau merampas tas korban yang sedang mengendarai sepeda motor dan korban berteriak ada anggota patroli langsung melakukan pengejaran juga berhasil meringkus dua pelaku saat terjebak kemacetan". Papar Kanit Reskrim Polsek Sawahan.
Sementara itu,dua pelaku curas beserta barang bukti 1 unit sepeda motor honda Beat, warna biru putih Nopol L 6435 TG,1 buah tas cangklong perempuan warna coklat berisi uang tunai sebesar Rp. 250.000 dan kini kedua harus mempertanggung jawabkan perbuatannya dibalik terali besi Polsek Sawahan.(al)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..