Polsek Gadingrejo Turut Hadir Dalam Kegiatan Pemberian Santunan Anak Yatim
BhayangkaraNews Polda Jatim Polresta Pasuruan-Minggu ( 30/9/2018) Polsek Gadingrejo melaksanakan pengamanan kegiatan Sunatan dan Santunan Anak Yatim Piatu yang diadakan oleh ILKP ( Info Laka Lantas dan Kriminalitas Pasuruan ) dimana kegiatan tersebut diadakan di Gedung Karya Indah yang terletak di Kel. Randusari Kec. Gadingrejo Kota Pasuruan.
Kegiatan tersebut juga diiringi DrumBand untuk menghibur anak anak yatim.
Dalam kegiatan pemberian santunan anak yatim tersebut juga dihadiri oleh Pak Camat Gadingrejo, Pak Lurah Randusari, Kanit Lantas Polsek Gadingrejo yang mewakili Kapolsek Gadingrejo.
pada saat kegiatan pemberian Santunan kepada anak yatim Kanit Lantas Ipda Eko Edy juga tak mau kehilangan momen baik tersebut dengan turut memberikan santunan kepada beberapa anak yatim yang hadir sebagai undangan.
Pihak dari ILKP mengucapkan banyak banyak terima kasih atas pengamanan dan kehadiran Polsek Gadingrejo dalam acara tersebut sehingga kegiatan Santunana anak yatim tersebut dapat berjalan aman dan lancar
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..