Mengenalkan Bahaya Narkoba kepada Murid TK Negeri Pembina
Polresta Kediri - Sebagai bagian dari peran serta TK Negeri Pembina Kota Kediri dalam melakukan pencegahan penyalahgunaan narkoba se dini mungkin, laksanakan program Kunjungan belajar Antinarkoba dalam rangka puncak tema
Pekerjaan di BNN Kota Kediri, dengan harapan seluruh siswa-siswi dan walimurid
mendapatkan edukasi serta sosialisasi terkait bahaya penyalahgunaan narkoba serta bagaimana cara hidup sehat antinarkoba.
Agar menarik dan mudah dipahami anak-anak sosialisasi dikemas dengan media T-Bone (Teater Boneka) P4GN, lengkap dengan maskot dan panggung boneka, Kegiatan semakin meriah dengan disisipkannya games, lagu, yel-yel serta pembagian hadiah berupa stiker, biskuit, susu dan air mineral.
Walimurid mengaku senang dengan adanya bentuk kegiatan seperti ini, mereka berharap agar anak-anak bisa kebal dari pengaruh buruk narkoba serta mampu menjadi generasi yang sehat, berprestasi.
Kepala BNN Kota Kediri AKBP Bunawar, SH juga menambahkan bahwa pentingnya pencegahan sejak usia dini, karena menurut data BNN anak-anak juga menjadi target para bandar dan pengedar narkoba, dimana narkoba disisipkan dalam
bentuk makanan dan minuman. beliau juga menghimbau apabila masyarakat menemui hal ini bisa dilaporkan ke BNN, biasanya makanan mengandung narkoba setelah dikonsumsi ada efek negatif lain yang timbul misal halusinasi, kejang dan sebagainya. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..