Inilah yang Dilakukan Tim Satgas Nusantara di Ponpes Wali Barokah Kediri
Polresta Kediri – Kapolresta Kediri mendampingi tim Satgas Nusantara Mabes Polri anjangsana ke Ponpes Wali Barokah LDII Kota Kediri, Jumat (10/8).
Tim Supervisi dan Anjangsana yang didampingi Kapolresta Kediri AKBP Anthon Haryadi, S.IK, M.H dan pejabat utama Polresta Kediri ini antara lain Kombes. Pol. Drs. Elia Wasono Mastoko (Ketua Tim), AKBP. Linda Novenita dan Bripka. Abraham Wirastha (Pendamping dari Polda Jatim)
Kehadiran di Ponpes Wali Barokah, disambut langsung oleh Pengasuh Ponpes Wali Barokah LDII H. Sunarto, M. Si , Wakil Pengasuh Ponpes Wali Barokah LDII Kota Kediri H Agung dan Ketua DPD LDII Kota Kediri H. Usman Arif .
Rangkaian kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB rombongan bergerak menuju Ponpes Wali Barokah LDII Kota Kediri dan tiba pada pukul 08.15.
“ Kegiatan silaturohmi ini diawali dengan penyampaian pesan-pesan oleh Kombes. Pol. Drs. Elia Wasono Mastoko dilanjutkan doa oleh H. Sunarto, M. Si Pengasuh Ponpes Wali Barokah LDII Kota Kediri dan selanjutnya ramah – tamah dan melihat secara langsung aktivitas di pesantren Wali Barokah,” kata AKP Kamsudi, Kasubag Humas Polresta Kediri. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..