Polsek Keboncandi Tingkatkan Sambang Kepada Warga Guna Menjalin Kemitraan.
Bhayangkaranews, Polda Jatim, Polresta Pasuruan, Polsek Keboncandi,Guna untuk menjaga sinergitas dan kemitraan diantara aparat keamanan dari Polsek Keboncandi Polresta Pasuruan dengan seluruh warga yang ada di Kec Gondangwetan Kab Pasuruan, Anggota Polsek Keboncandi terus meningkatkan kegiatan patroli sekaligus bersilaturahmi dan dialogis dengan warga untuk sampaikan himbauan dan pesan pesan kamtibmas secara langsung.
Senin 06/08/2018.
Seperti halnya yang dilaksanakan oleh Dua Anggota Polsek Keboncandi Polresta Pasuruan Bripka Munir dan Bripka Khoirul dimana Anggota Polsek Keboncandi melaksanakan Patroli harkamtibmas ditempat tempat rawan sekaligus bersilaturahmi dengan warga, untuk berikan himbauan kamtibmas serta mengajak warga untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungan masing masing serta mengajak warga untuk bersama sama menjaga situasi agar tetap aman.
Kami atas nama warga masyarakat desa sekarputih kec gondangwetan kab pasuruan banyak banyak mengucapkan terimakasih kepada Polsek Keboncandi Polresta Pasuruan, yang selalu hadir ditengah tengah warga masyarakat, sehingga kami sebagai warga merasa terlayani, terlindungi dan terayomi serta kami akan selalu bekerjasama dengan aparat keamanan dari Polsek Keboncandi Polresta Pasuruan didalam menjaga keamanan dan ketertiban , sehingga Wilayah Kec Gondangwetan kab pasuruan selalu dalam keadaan aman dan kondusif, Ungkap Salah satu warga.
Dengan adanya kegiatan sambang dan tatap muka dengan warga masyarakat tersebut diharapkan warga masyarakat dan Polri dapat menjaga situasi tetap aman dan kondusif, serta dapat bekerja sama dengan baik dalam menjaga keamanam di wilayah Kec Gondangwetan Kab Pasuruan. (Kbc)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..