Cara Lulus Uji Kompetensi Pengendara Motor Satlantas Polresta Denpasar
BhayangkaraNewsPolda Bali, Polresta Denpasar, Kesatuan Lalulintas-Masyarakat yang akan membuat surat izin mengemudi (SIM) wajib mengikuti serangkaian ujian teori dan praktik, apabila kedua tes tersebut lulus maka bisa langsung dapat bukti registrasi dan identifikasi dari Polri.
Tetapi, tidak sedikit pemohon yang tidak lulus ketika mengikuti uji teori atau praktik dengan alasannya cukup klasik, yaitu kurang paham tentang materi teori hingga praktik.
Nampak hari ini, Sabtu (28/7) pada jam 08.30 wita di lapangan ujian praktek SIM Polresta Denpasar, Aiptu Gede Sudana tengah mengamati dan memberikan penilaian terhadap pemohon SIM motor, untuk dinyatakan lulus atau tidaknya dalam ujian kompetensi praktek.
Di tempat terpisah, Kanit Regident SIM mengatakan,"Untuk lulus test praktek cukup mudah, perhatikan apa yang di jelaskan penguji, resapi serta pahami dan terakhir cukup berperilaku tenang ketika ujian, jangan terburu-buru karena ini bukan kompetisi, "jelas Iptu Kanisius Franata, S.ik
Sementara Kasat Lantas Polresta Denpasar yang bertanggung jawab terhadap terselengaranya lalulintas di wilkum Polresta Denpasar menjelaskan,"Dalam test praktek untuk pengguna motor, pemohon SIM di uji menggunakan motor melintas secara zig-zag dan berputar membentuk angka delapan dengan kaki tidak turun, tidak keluar dari jalur dan tidak ada pembatas yang tersentuh hingga terjatuh,"jelas Kompol Rahmawaty Ismail, S.E, S.ik
Dengan dinyatakan pemohon SIM lulus dalam uji kompetensi teori dan praktek serta dinyatakan layak dalam berlalulintas, semoga angka kecelakaan di wilkum Kota Denpasar dapat diminimalisir,"harap perwira yang pernah menjabat Kanit Regident Polresta Denpasar. (BT23)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..