Personil Polsek Benoa Polresta Denpasar, Lakukan Sambang Dialogis Dengan Para Karyawan
BhayangkaraNews, Denpasar, Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Benoa - Aiptu Ngurah Prawira menyambangi wilayah Pamwilnya (pengamanan wilayah) di PT. RA (Regulated Agent) Jalan Ikan Tuna III Pelabuhan Benoa.
Dalam menjaga hubungan yang harmonis dan mempererat hubungan silaturahmi antara masyarakat dengan Polri, Rabu (25/7/18) jam 11.15 wita siang tadi.
Dialogis dengan para karyawan memberikan pesan Kamtibmas dalam melakukan antisipasi adannya gangguan Keamanan.
Selain pembinaan sambang dialogis juga sebagai sarana untuk konsultasi, dan koordinasi, dalam pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan perusahaan dan pemecahan masalah sosial.
Kapolsek Benoa Kompol Made Sukerti, S.H. menerangkan, wilayah Pelabuhan Benoa tidak mempunyai penduduk tetap namun demikian, semua anggota bisa mengemban fungsi pembinaan sebagai deteksi dini, agar tercipta kondisi yang kondusif di kawasan Pelabuhan.
"Membimbing masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam rangka pemeliharaan keamanan,” ujar Kapolsek Benoa Kompol Sukerti. (Bna33)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..