Begini Bentuk Kekompakan TNI Polri di Kediri
Peringatan Hari Bhayangkara 72 menjadi bentuk kekompakan antara TNI dan Polri di wilayah hukum Kabupaten Kediri.
Komandan Kodim 0809 Kediri Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno memberikan kejutan kepada Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Kediri dan Kapolres Kediri, Senin (2/7).
Secara spontan Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno mendatangi RS Bhayangkara Kediri. Dengan membawa tumpeng sebagai bentuk rasa syukur Hari Bhayangkara 72 mereka langsung menuju ruangan Kepala Bhayangkara. Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno memberikan langsung kejutan tersebut.
Kepala RS Bhayangkara Kombes Pol dr M. Mas’udi SpS dan Kapolres Kediri AKBP Erick menerima dengan gembira kedatangan rombongan. Kekompakanpun terlihat dari dua aparat negara tersebut. Gelak tawa tampak terlihat diantara mereka.
Secara bersama sama Dandim 0809 bersama Kapolres Kediri dan Kepala RS Bhayangkara memotong tumpeng tersebut. Berbagai doa dan harapan menyertai dalam pemotongan tumpeng tersebut. Diharapkan kekompakan dan sinergitas antara TNI dan Polri semakin kompak dalam menjaga keutuhan NKRI. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..