Polsek Kutsel Polresta Denpasar Sosialisasi Kerukunan Umat Beragama, Jalin Kebersamaan
BhayangkaraNews, Denpasar - Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Kuta Selatan - Kapospol Kutuh Polsek Kutsel menghadiri kegiatan Sosialisasi Kerukunan Umat beragama Desa Kutuh untuk menjaga keamanan.
Seperti yang dilakukan oleh Kapospol Kutuh Polsek Kuta Selatan (Kutsel), Polresta Denpasar, Aiptu I Made Giana saat bersama Camat Kuta Selatan dan Babinsa melaksanakan kegiatan menghadiri kegiatan Sosialisasi kerukunan umat beragama di Perum Beranda Bukit Desa Kutuh yang dipimpin oleh Camat Kuta Selatan Kabupaten Badung, dengan jumah peserta yang hadir sekitar 35 orang, Sabtu,(30/06/18), Jam 11.20 Wita.
Kami melakukan kegiatan pengamanan di lokasi kegiatan berintrekasi dengan warga dengan panitia, melakukan koordinasi terkait kegiatan Sosialisasi guna terjalin komunikasi yang positif antar umat beragama sehingga dapat menjaga keutuhan NKRI.
Hal yang sama diungkapkan Kapolsek Kuta Selatan Komisaris Polisi I Nengah Patrem, S.H. seraya mengatakan, anggota Pospol menghadiri suatu kegiatan untuk meningkatkan pengawasan wilayah, guna mencegah timbulnya gangguan kamtibmas.
"Kami selalu perintahkan Jajaran Pospol untuk atensi kegiatan di wilayah desa binaannya untuk mengajak bekerjasama dalam menjaga keamanan bersama seluruh lapisan masyarakat," kata Kompol I Nengah Patrem, S.H. (KS33)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..