Beginilah yang Dilakukan Kapolsek Semen dan Panwascam dalam Hari Tenang Pilkada
Polresta Kediri – Kaposek Semen AKP Karyoko mengawasi langsung kegiatan pembersihan / pelepasan APS (Alat Peraga Sosialisasi) dan APK (Alat Peraga Kampanye) oleh PPK Kecamatan Semen Kabupaten Kediri, Minggu (24/6)
Selain Kapolsek Semen Polresta Kediri kegiatan pembersihan ini juga didampingi oleh Ketua Panwascam, Kasi Trantib
Kegiatan pembersihan / pelepasan APK di wilayah Kecamayan Semen Semen sendiri dibagi dalam tiga kelompok. Kelompol 1 menertibkan wilayah Desa Sidomulyo, Desa Bulu, Desa Bobang dan Desa Puhrubuh.
Kelompok 2 menertibkan wilayah Desa Selopanggung, Desa Kanyoran, Desa Puhsarang dan Desa Titik. Kelompok 3 menertibkan wilayah Desa Semen, Desa Kedak, Desa Pagung dan Desa Joho.
“Hasil dari pembersihan APK ( Alat Peraga Kampanye ) dan APS ( Alat Peraga Sosialisasi ) tersebut berupa Banner, Umbul - Umbul, Spanduk dan stiker diamankan Kantor Panwascam Semen. Kegiatan tersebut merupakan tahapan Pemilukada yang harus dilaksanakan dalam rangka memasuki masa tenang Pemilu APK harus steril,” kata AKP Karyoko, Kapolsek Semen Polresta Kediri. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..