Polsek Grati All Out Amankan Kampanye Akbar Gusti dan Adjib di Lapangan A.Yani Grati
Bhayangkara news Polda Jatim-polresta pasuruan-polsek grati. Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta dalam upaya mendukung serta mensukseskan gelaran pilkada serentak tahun 2018 yang damai aman dan kondusif. Pada hari Sabtu (23/06/2018) Polsek grati melaksanakan pengamanan kampanye Akbar bakal calon gubernur Jatim dari pasangan H.Saifullah Yusuf dan Puti Guntur Soekarno (Gusti) dan bakal calon Bupati Pasuruan H.M.Irsyad Yusuf dan KH.Mujib Imron (adjib) yang di gelar bersamaan di lapangan A.Yani terletak di kelurahan Gratitunon Kec. grati Kab. Pasuruan.
Kampanye Akbar yang hadiri oleh sekitar 3500 simpatisan tersebut melibatkan unsur TNI-Polri dan dibantu dari satpol PP kabupaten Pasuruan berjalan aman lancar dan kondusif. Hadir pula dalam kegiatan tersebut adalah masing-masing pasangan calon baik dari bakal calon gubernur Jatim maupun bakal calon Bupati Pasuruan.
Acara kampanye dikemas dalam bentuk hiburan rakyat berupa orkes melayu yang juga dihadiri oleh artis Jawa timur, dalam kesempatan apel gelar pasukan pengamanan Kapolsek grati polresta pasuruan AKP.H.SUYITNO, SH menyampaikan bahwa dalam kegiatan kampanye kali ini tugas TNI-POLRI dan Satpol PP adalah mengawal dan mengamankan kegiatan kampanye berjalan aman lancar dan kondusif, TNI-POLRI harus netral dan tidak memihak serta terlibat dalam kegiatan kampanye tersebut.
"Sebagaimana perintah pimpinan kami bahwa dalam gelaran pilkada ini kami TNI-POLRI harus netral dan tidak terlibat dalam kegiatan kampanye maupun politik praktis. Kami berusaha semaksimal mungkin mendukung dan mewujudkan gelaran pilkada 2018 ini berjalan sukses aman damai dan kondusif" ungkap AKP.H.SUYITNO, SH.
Lebih lanjut Kapolsek grati juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar turut serta mendukung gelaran pilkada serentak 2018 ini berjalan sukses, aman dan damai serta kepada masyarakat juga diminta untuk ikut memerangi berita hoax, isu Sara, dan ujaran kebencian agar Negara Kesatuan Republik Indonesia tetap damai dan sejahtera. (MK/Gr)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..