Perketat Pelabuhan Padangbai, Personil Polantas Polres Karangasem Antisipasi Arus Balik Lebaran
BhayangkaraNewsPolda Bali, Polres Karangasem, Satuan lalu lintas Polres Karangasem - Dalam rangka meningkatkan keamanan dan antisipasi Lonjakan Arus Balik Lebaran 2018 melalui Pelabuhan Padangbai, Satuan lalu lintas Polres Karangasem bersinergi perketat pintu masuk Pelabuhan Padangbai.
Seperti halnya pada hari Minggu 17 Juni 2018 atas perintah Kapolres Karangasem Personil Lalu Lintas yang tetap untuk bertugas melaksanakan pelayanan kepada Masyarakat yang akan menggunakan jalur Pelabuhan Padangbai tampak Personil melaksanakan pemeriksaan memperketat pintu masuk Pelabuhan Padangbai
Dihubungi via telepohone Kasat Lantas AKP Fudin Ismail, SE, S.I.K., membenarkan telah memerintahkan Jajarannya untuk melaksanakan pelayanan kepada Masyarakat yang menggunakan jalur Pelabuhan Padangbai walaupun sekarang saat ini sedang libur bersama dan semoga dengan kehadiran Polantas di jalan dapat memberikan kenyamanan dan keamanan yaitu dengan mengantisipasi masuknya barang maupun orang yang berbahaya melalui Padangbai, sehingga dapat menghindarkan hal yang tidak diinginkan terjadi dan situasi Kamtibmas tetap kondusif.
Menurut salah seorang Personil Lantas dilapangan yang bertugas Aiptu I Made Bawa mengungkapkan, "dalam rangka antisipasi keamanan dan kenyamanan menuju Pelabuhan Padangbai Karangasem kami bersama dengan rekan yang lain melaksanakan pemeriksaan barang, orang maupun kendaraan yang melalui jalur pelabuhan padangbai dan kita berharap dengan kegiatan dan kehadiran polisi dapat menghindarkan dari hal yang tidak diinginkan semoga sitkamtibmas di Wilayah Karangasem tetap aman terkendali", ujarnya. (Ln94/Mang_wira)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..