Warga Tiron Bersyukur Terima Bantuan PKH
Polresta Kediri - Tim Program Keluarga Harapan (PKH) Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri melaksanakan distribusi bantuan PKH kepada masyarakat. Pembagian bantuan ini bertempat di Aula Kantor Desa Tiron, Kecamatan Banyakan.
Bhabinkamtibmas Desa Tiron, Brigpol Gaguk Santoso melaksanakan pengamanan kegiatan pembagian PKH, Senin, 04-06-2018 Pkl 08.00 s/d selesai. Petugas membantu Tim PKH membagikan bantuan kepada masyarakat.
Adapun bantuan yang diserahkan kepada masyarakat penerima, berupa, uang tunai Rp 400.000, barang nominal Rp 100.000, sembako berupa beras, minyak goreng dan gula.
"Hadir dalam kegiatan ini Kades Tiron, Babinsa Tiron dan warga penerima PKH sebanyak 328 orang. Kegiatan berjalan dengan aman kondusif," kata Kasie Humas Polsek Banyakan, Polresta Kediri, Aiptu Giyat. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..