Polres Tanjung Perak Gelar Lat Pra Ops Menyambut Operasi Patuh Semeru 2018
Bhayangkaranews - Latihan Pra Operasi (Latpraops) Semeru 2018 telah selesai digelar Satuan Lalu Lintas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Rabu, 25 April 2018 pagi.
Latihan ini dilaksanakan guna melancarkan agenda Operasi Patuh Semeru 2018 yang akan dimulai tanggal 26 April 2018 sampai tanggal 9 Mei 2018. Latpraops ini dipimpin Kabagops Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Soegeng Prajitno yang didampingi Kasat Lantas AKP Didik Sugiarto.
Dijadwalkan, jumlah anggota yang ikut dalam operasi adalah 62 personil yang melibatkan polsek-polsek setempat. Menurut Kompol Soegeng Prajitno, konsep Operasi Semeru kali ini mengedepankan satuan fungsi lalu lintas Polri dengan didukung fungsi operasional kepolisian lainnya, yang dilaksanakan secara profesional, bermoral dan humanis.
“Tujuan utama kami adalah untuk menciptakan situasi lalu lintas yang aman, tertib, lancar pada lokasi-lokasi yang selama ini dinilai rawan kecelakaan, pelanggaran dan kemacetan,” ungkapnya.
Untuk target Operasi Semeru 2018, sasarannya bukan hanya pengendara kendaraan bermotor roda 2, roda 4 dan roda 6 saja, tetapi juga pejalan kaki, tukang becak, dan juga pedagang keliling yang menggunakan kendaraan bermotor yang membahayakan pengguna jalan lainnya.
Sementara itu, untuk kawasan-kawasan yang akan dilakukan Operasi Semeru oleh Satuan Lalu Lintas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, diantaranya seperti akses tol Jembatan Suramadu, Terminal Religi Ampel, Terminal Bayangan di Jalan Sidorame Semampir, Depan Pertokoan Pasar Atom, Sepanjang Jalan Demak, dan beberapa kawasan lainnya di lingkup Polres Pelabuhan Tanjung Perak. (***)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..