Unit Laka Polres Banyuwangi, Tak Sampai 10 Menit Tiba di TKP
Bhayangkaranews - Satlantas Polres Banyuwangi – Sudah menjadi hal yang wajib dalam menjalankan rutinitas dalam mendatangi lokasi kejadian kecelakaan lalu lintas, dimana ketika mendengar informasi adanya kecelakaan lalu lintas, Team regu Piket Laka diwajibkan secara cepat untuk segera mendatangi lokasi kejadian kecelakaan lalu lintas, hal tersebut sudah menjadi SOP yang harus dilaksanakan.
Sebagaimana yang selalu ditekankan oleh bapak kasat lantas Polres Banyuwangi AKP RIS ANDRIAN YUDO NUGROHO, S. H., S.I.K dalam tiap apel pagi selalu memberi arahan kepada seluruh anggota polisi lalu lintas harus dapat memberikan pelayanan yang semaksimal mungkin sesuai tugas pokok masing-masing. Hal itu juga diarahkan kepada anggota unit kecelakaan lalu lintas, ketika mendapatkan informasi kecelakaan, wajib secara cepat mendatangi lokasi kejadian, hal itu dilakukan agar supaya dapat sesegera mungkin menolong korban kecelakaan lalu lintas, sehingga korban yang mengalami kecelakaan lalu lintas dapat segera tertolong, dan dapat mengurangi tingkat fatalitas korban.
IPDA ARDHI BITA KUMALA, S. H selaku Kepala Unit Kerja Kecelakaan lalu lintas juga tak luput selalu memberi arahan dan selalu mengingatkan kepada anggota unit laka agar supaya selalu sigap, tanggap dalam memberi pertolongan maupun dalam penyidikan kecelakaan lalu lintas, dengan harapan semua masyarakat yang berada di wilayah hukum Polres Banyuwangi merasa aman, nyaman dan dengan harapan pula masyarakat wilayah hukum Polres Banyuwangi lebih memahami arti dari peraturan-peraturan khususnya peraturan lalu lintas, dimana dalam setiap berkendara wajib mematuhi peraturan, karena hal tersebut merupakan hukum wajib, agar supaya dapat selamat dalam berkendara sampai tujuan.
Seperti halnya kecelakaan yang didatangi oleh AIPTU FAKIH KARIONO, S. H., setelah mendapatkan informasi dari masyarakat via telepon bahwasanya telah terjadi kecelakaan lalu lintas di jalan raya simpang 4 lateng, AIPTU FAKIH KARIONO, S. H bersama Team Regu II langsung mendatangi lokasi kejadian dengan membawa peralatan penanganan kecelakaan, dan tidak sampai 10 menit sudah berada di lokasi, dan langsung mensterilisasi lokasi tempat kejadian perkara (TKP), menolong 2 korban langsung dibawa ke rumah sakit, mengamankan barang bukti, dan mengintrogasi saksi-saksi yang mengetahui secara langsung kejadian kecelakaan tersebut, dengan kecepatan penanganan tersebut, alhamdulillah korban kecelakaan dapat secara cepat di tolong, dan tingkat luka pun tidak sampai menimbulkan fatalitas.
#Satlantas #Humas Polres Banyuwangi
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..