Usai Sholat Subuh Berjama'ah Kapolsek Muaragembong, Waspadai Teroris dan Radikalisme
BhayangkaraNews, Bekasi - Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Muaragembong, AKP Sukarman,.SH, beserta anggotanya melaksanakan kegiatan sholat subuh berjama'ah bersama warga masyarakat di Masjid Nurul Iman, yang berada di kampung Anyar, Desa Pantai Mekar, Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi, Sabtu (21/4/2018) pukul 04:30 WIB.
Selesai ibadah, didampingi ustat Muhajir, selaku tokoh agama setempat, AKP Sukarman,.SH, mengatakan. Kenali dan pahami cirinya dilingkungan kita, biasanya mempunyai sifat tidak mau menghargai pendapat orang lain (intoleransi), selalu merasa benar sendiri dan menganggap orang lain salah (fanatik), cenderung menggunakan cara-cara kekerasan untuk mencapai tujuan (revolusioner), membedakan dirinya dari kelompok lain (eksklusif).
Sambung AKP Sukarman,.SH, bagaimana kelompok teroris merekrut orang untuk jadi pengikutnya, biasanya dilakukan dengan menarik orang kedalam kelompok yang tertutup agar mudah ditatamkan pemahaman tentang teroris. Dengan cara perekrutan sebagai berikut.
"Melakukan pendekatan secara individu, membentuk pengajian radikal, menikahi seseorang, terinspirasi dari napi-napi teror dilapas, adanya pondok pesantren yang cenderung mengajarkan kekerasan, kerap melakukan penyamaan persepsi mengenai siapa atau apa yang dimusuhi, dan menjadi propaganda di media sosial," jelasnya kepada para jama'ah sambil membagikan selembaran kertas dari Polda Metro Jaya, sehubungan waspadai teroris dan radikalisme di sekitar tempat tinggal kita. (Rudiono)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..