Polsek Kamal Melakukan Pengamanan Peringatan Isra' Mi'raj di Masjid Al-Nurul Hidayah
Bhayangkara News - Polres Bangkalan, Kanit Intel Polsek Kamal Ipda Irawan S.H. bersama anggota Sabhara Polsek Kamal melaksanakan pengamanan peringatan Hari Besar Agama Islam yaitu Isra' Mi'raj nabi Muhmamad SAW bertempat di Masjid Al-Nurul Hidayah Dusun. Bindu, Desa Gili Anyar, Kecamatan Kamal, Kabupaten Bangkalan.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh pasangan calon nomor 3 K.H. Abdul Latif Imron Ra Latif dan Drs. Moh. Muhni, K.H. Adip Abdul Adim dari Sukolilo Bangkalan sebagai penceramah, kepala Gili Anyar Deli, tokoh agama maupun tokoh masyarakat dan 500 masyarakat.
Acara yang dimulai pukul 20.00 Wib sampai dengan pukul 21.36 wib ini berjalan dengan aman dan lancar dikarenakan anggota Polsek Kamal melaksanakan pengamanan dan pengaturan di jalan raya Gili Anyar maupun disekitar lokasi untuk antisipasi adanya gangguan keamanan dan kemacetan selama pelaksanaan berlangsung sampai dengan selesainya acara.
"Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang menghadiri kegiatan memperingati Isra' Mi'raj nabi Muhmamad SAW di Masjid Al - Bindu Desa Gili Anyar, maka Kami melakukan pengamanan dan pengaturan di jalan raya Gili Anyar dan sekitar lokasi untuk mencegah adanya gangguan keamanan maupun kemacetan" Ucap Kapolsek Kamal AKP Sudaryanto S.H. M.H. malalui Kasubbag Humas Polres Bangkalan AKP Bidarudin S.H. (Fir/Eko)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..