Hadir Dalam Seminar Penyelenggaraan Metrologi Legal Ketua UPP Kota Denpasar sebagai Narasumber
Polresta Denpasar, Rabu tanggal 18 April 2018 sekitar pukul 09.30 wita telah berlangsung acara Seminar Harmonisasi dan Sinkronisasi Penyelenggaraan Metrologi Legal di wilayah Regional 2 yang bertempat di hotel Aston Gatsu Denpasar.
Pada kesempatan tersebut Bapak Wakapolresta Denpasar Akbp I Nyoman Artana, SH selaku Ketua Unit Pemberantasan Pungli (UPP) Kota Denpasar menghadiri sekaligus sebagai Narasumber dalam penyampaian materi Pencegahan Pungutan Liar dan Gratifikasi Dalam Pelayanan Metrologi Legal bersama narasumber dari Perwakilan Ombudsman RI Jakarta dan Inspektorat Khusus Kementrian Dalam Negara RI
Dihadapan pejabat metrologi Regional 2 (jawa, bali dan Nusra) Ketua Unit Pemberantasan Saber Pungli Kota Denpasar menekankan agar jajaran Metrologi Legal dalam melakukan pelayanan kepada para pelaku usaha baik tera maupun tera ulang Ukur Takar Timbang dan Perlengkapan lainnya(UTTP) memiliki SOP sebagai standar penilaian dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat. Diharapkan dalam pelayanan meminimalisir transaksi manual dan beralih menggunakan transaksi elektronik sekaligus untuk mencegah penyalahgunaan dan pungutan - pungutan diluar ketentuan perundang-undangan
Pelayanan tera dan tera ulang UTTP bertujuan untuk melindungi kepentingan produsen dan konsumen melalui jaminan kebenaran hasil pengukuran. Karena dampak yang akan ditimbulkan apabila ada penyimpangan dalam pengukuran tera dan tera ulang UTTP, selain merugikan masyarakat juga akan menimbulkan kerugian pendapatan bagi daerah dan juga memberikan dampak ketidakpercayaan masyarakat terhadap pemerintah.
Acara tersebut dibuka oleh PLT Dirjen Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementrian Perdagangan dan Perindustrian Republik Indonesia ibu Sri Agustina, SE., ME dan dihadiri oleh Kadis dan pejabat dari Dinas Perdagangan Dan Perindustrian RI Seluruh Indonesia yg berjumlah sekitar 250 orang.
Acara berlangsung dengan sesi penyampaian materi oleh narasumber yang dilanjutkan dengan tanya jawab dan Foto bersama.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..