Pelaku Narkoba di Dor Karena Melawan Saat Ditangkap Polisi Polres Bangkalan
Jatim.polri.go.id - Polres Bangkalan, Konferensi pers yang dilakukan Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan, SIK, MH pada Selasa (17/4/2018) pukul 13.30 WIB telah menyampaikan 18 tersangka kasus narkoba hasil Operasi Tumpas Semeru 2018 yang baru berjalan 4 hari.
Selama 4 hari Operasi Tumpas Semeru 2018 berjalan yang mengedepankan fungsi Satuan Reserse Narkoba yang melibatkan Polsek jajaran, berhasil mengungkap 10 kasus penyalahgunaan narkoba dengan rincian 7 kasus diungkap oleh Polres Bangkalan, 2 kasus oleh Polsek Kamal dan 1 kasus oleh Polsek Sukolilo. Dan secara keseluruhan berhasil mengamankan 18 tersangka laki-laki dewasa serta jumlah total narkoba jenis shabu 40,02 gram.
Dari 18 tersangka yang berhasil diamankan, sebelumnya penyidik satnarreskoba Polres Bangkalan mendapat informasi tentang aktifitas seseorang bernama MS (45) sebagai penjual barang haram berupa narkoba jenis shabu. Sehingga penyidik berusaha melakukan pengintaian hingga meyakini bahwa MS menyimpan barang haram didalam rumahnya.
Saat dilakukan penangkapan, ternyata tersangka MS tidak sendirian, ia bersama tersangka MF (45). Rupanya upaya penangkapan ini berusaha melakukan perlawanan dengan cara berusaha mengambil senjata softgun yang mirip dengan senjat api sungguhan. Tanpa ragu kemudian petugas melumpuhkan tersangka denganh sebutir timah panas dan menembus betis kaki kanannya.
Akhirnya kedua tersangka berhasil diamankan dan setelah dilakukan penggeledahan dikamar tersangka MS, ditemukan narkoba jenis shabu dan alat untuk mengonsumsi shabu. Atas kejadian tersebut kemudian kedua tersangka warga Desa Banyubesi Kec.Tragah Kab. Bangkalan digelandang ke Polres Bangkalan untuk menjalani proses hukum.
Didalam keterangannya Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan, SIK, MH sekali lagi menyampaikan ancamannya bahwa, "pelaku kejahatan, akan ditindak tegas jika sudah membahayakan keselamatan jiwa masyarakat atau petugas dengan tembak ditempat, "tegasnya. (bid)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..