Remaja Lulusan SMP ini Dicokok Polisi Karena Jadi Pengedar Sabu
Polresta Kediri – Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polresta Kediri berhasil melakukan ungkap kasus narkoba jenis sabu dari seroang tersangka atas nama BI (22) warga Dusun Galuhan Desa Kandat Kecamatan Kandat Kediri.
Tersangka diamankan di sebuah warung di pinggir Jalan Mayjen Panjaitan Kelurahan Tinalan Kecamatan Pesantren Kota Kediri. Dari penangkapan tersangka ini petugas berhasil mengamankan satu bungkus narkotika gol I jenis sabu seberat 0,24 gram dan 1 unit HP android merk Azus warna hitam.
“Pada hari Rabu tgl 11 April 2018 sekira pukul 22.00 WIB petugas melakukan lidik dan mencurigai terlapor sedang mengamati dan mengambil bungkusan yang mencurigakan di sebuah warung di pinggir Jalan Mayjen Panjaitan Kelurahan Tinalan Kecamatan Pesantren Kota Kediri,” kata AKP Siswandi, Kasat Resnarkoba Polresta Kediri, Sabtu (14/4).
Masih kata AKP Siswandi, dari penangkapan tersebut selanjutnya dilakukan penggeledahan dan pada teman terlapor ditemukan membawa bungkusan berisi Narkotika jenis sabu seberat 0,24 gram dan satu buah HP android merk Azus warna hitam, terlapor dan BB di bawa ke Mapolres untuk di proses lebih lanjut.
Terlapor diduga melanggar tindak pidana setiap orang tanpa hak atau melawan hukum memiliki, menyimpan, menguasai atau menyedikan narkotika golongan I bukan tanaman jenis Shabu sebagaimana dimaksud dalam rumusan pasal 114 ayat (1) Subs pasal 112 ayat (1) UU RI No 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman pidana penjara minimal 4 tahun dan maksimal 12 th serta denda minimal Rp. 800.000.000,- dan maksimal Rp. 1.000.000.000,-dan ancaman pidana penjara paling lama 4 tahun. (res |aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..