Jaga Keamanan Bhabin Paguyangan Polsek Denbar Polresta Denpasar Hadiri Rapat Pleno
Bhayangkaranews, Denpasar - Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Denpasar Barat - Anggota Bhabin ( Bhabinkamtibmas ) menghadiri kegiatan rapat pleno untuk menjalin kerjasama dalam menjaga keamanan.
Seperti yang dilakukan oleh Bhabin Kelurahan Peguyangan, Polsek Denpasar Barat (Denbar), Polresta Denpasar, Aiptu I Gst. Made Subagia, Selasa, (10/04/18), Jam 10.00 Wita.
Subagia menghadiri kegiatan rapat pleno tentang Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP), di Aula Kantor Lurah Peguyangan, Denpasar Utara, dihadiri Ketua PPK Kecamatan Denpasar Utara I Made Mudita, Lurah Peguyangan diwakili Kasi Kesra I Made Ware, SH, Babinsa,
Ketua PPS Kelurahan Peguyangan I Wayan Sucipta, PPL Kelurahan Peguyangan Ni Made Eka Lestari,
Timses dari masing- masing dan Petugas DPSHP Kelirahsn Peguyangan.
"Kami menghadiri kegiatan rapat pleno membahas Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP), di Aula Kantor Lurah Peguyangan, Denpasar Utara,
untuk mengetahui jumlah TPS dan data Pemilih di wilayah Desa Tegal Harum," kata Subagia.
Hal yang sama diungkapkan Kapolsek Denpasar Barat Komisaris Polisi Gede Sumena, S.Sos.,M.M., seraya mengatakan, kegiatan koordinasi yang dilakukan Bhabin untuk mengajak kerjasama dalam meningkatkan keamanan.
"Kami selalu perintahkan anggota Bhabin untuk melaksanakan Koordinasi terkait kegiatan warga yang ada di wilayah binaannya, untuk mengajak bekerjasama dalam menjaga keamanan," kata Kompol Gede Sumena. (BAR 33)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..