Polres Bangkalan Amankan Pemakaman Ra Lilur
Bhayangkara News - Polres Bangkalan, Dengan kawalan anggota Polisi dari Polres Bangkalan, sekitar dua puluh lima ribu orang membanjiri area pemakaman KH. Kholilurrahman di Komplek pesarean Syaichona Cholil Desa Martajesah Kecamatan Bangkalan, Rabu (11/04/2018) pukul 11.00 Wib sampai dengan pukul 13.10 Wib.
Kepergian Waliyullah KH. Kholilurrahman atau yang kerap disapa Ra Lilur meninggalkan luka yang mendalam bagi masyarakat Madura khususnya Bangkalan. Sosoknya yang sangat sederhana dicintai oleh semua lapisan masyarakat dari dalam maupun luar Madura.
Setelah dilakukan pemandian jenazah di Kediaman putranya Ra Bir Aly, selanjutnya jenazah di sholatkan di Masjid Syaichona Cholil Desa Martajesah dan dimakamkan dekat bersama Kakeknya KH. Syaichona Muhammad Kholil Bin Abdul Latif.
Dalam prosesi pemakanan yang dihadiri oleh Forkopimda Bangkalan, Tokoh ulama se Madura, pengasuh dan pengurus Pondok Pesantren se Kabupaten Bangkalan, santri se Kabupaten Bangkalan serta masyarakat mendapatkan pengawalan dari anggota Polres Bangkalan.
Kabag Ops Polres Bangkalan Kompol Nurhalim, S.H., yang memipin pengamanan melalui Kasubbag Humas AKP Bidarudin, S.H., menyampaikan dalam pelaksanaan pengaman pihaknya menurunkan 1 pleton siaga, pleton zona, 1 unit patwal, 1 unit patroli dan 1 pleton Bintara Remaja.
“Selain membantu pengaturan lalu lintas, polisi akan terus melakukan pengamanan demi kelancaran pelaksanaan pemakaman almarhum Ra Lilur karena pada kegiatan tersebut juga banyak masyarakat yang melayat. Tambah Kompo Nurhalim. (Fir/Eko)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..