Senam Kampanye Penerimaan Polri
SATLANTAS POLRES BANYUWANGI - Meski hanya tersisa waktu tinggal tiga hari. Polres Banyuwangi gencar melakukan kampanye penerimaan anggota Polri. Acara sosialisasi penerimaan anggota Polri yang dirangkai dengan senam bersama dipusatkan di lapangan Taman Blambangan Banyuwangi. Minggu (8/4).
Tidak tanggung-tanggung, Kapolres Banyuwangi, AKBP.Donny Adityawarman terjun langsung memimpin acara sosialisasi penerimaan anggota Polri tersebut, bersama Ketua Bhayangkari Cabang Banyuwangi, Ny.Selvi Donny.
Kapolres Banyuwangi, AKBP.Donny Adityawarman mengatakan, penerimaan anggota Polri yang dibuka adalah bintara tugas umum, bintara kompetensi khusus, teknologi informatika, musik, pelayaran dan perkapalan, penerbangan serta kimia. Pendaftaran dibuka sejak 26 Maret 2018 lalu dan ditutup pada Rabu (11/4). “Masih ada sisa waktu tiga hari silakan dimanfaatkan bagi yang ingin menjadi polisi,” papar perwira menengah asli Surabaya itu.
Untuk pendaftar akan langsung menjalani tes tinggi badan dan berat badan di Mapolres Banyuwangi. Kemudian panitia akan menyeleksi berkas data administrasi calon pendaftar. Apabila pendaftar dinyatakan lolos seleksi pengukuran tinggi badan dan administrasi awal, akan dikirim ke Polda Jatim untuk mengikuti seleksi lanjutan di Surabaya. Selain itu, pendaftaran juga dilakukan secara on line melalui www.penerimaan.polri.go.id sebelum pukul 24.00 WIB, Rabu (11/4).
Penerimaan Polri tahun ini tidak hanya di jenjang bintara. Polri juga membuka pendaftaran taruna akademi kepolisian (Akpol) dan tamtama Polri. Semua jenjang itu dapat mendaftar di Mapolres Banyuwangi sebagai seleksi lokal.
Kampanye Penerimaan Polri di Taman Blambangan tersebut sangat diminati para pelajar. Tercatat ribuan remaja terdidik dari sejumlah sekolah SMA/SMK dan sederajat di wilayah Banyuwangi memadati lokasi acara. Kegiatan dilanjutkan dengan senam pagi bersama, agar para peserta lebih bugar dan layak diterima sebagai calon anggota polisi.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..