Pererat Tali Persaudaraan Dengan Ulama, Kapolres Bangkalan Hadiri MUBES 1 ASSCHOL
Bhayangkara News - Polres Bangkalan, Kapolres Bangkalan AKBP Boby Pa’ludin Tambunan S.I.K. M.H. menghadiri pembukaan MUBES 1 ASSCHOL bertempat di Ponpes Syaikhona Kholil Jl K.H. Moh. Kholil Kelurahan Demangan, Kecamatan Bangkalan kota, Kabupaten Bangkalan, Sabtu (31/03/18) Pukul 09.00 Wib sampai dengan 12.00 Wib.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh alumni dan simpatisan Ponpes Syaikhona Kholil ini bertemakan “ Eksistensi Alumni di era Globalisasi” berlangsung selama dua hari mulai sabtu (31/03/18) sampai dengan minggu (01/04/18).
Acara yang dibuka oleh Menkopolhukam RI Dr H. Wiranto, S.H. ini juga dihadiri oleh Ketua KPK Agus rahardjo, S.T. Msc. Mgt, Muspida Bangkalan, Pj Bupati Sampang Drs Ec H, Jonathan Judianto M. MT, Ketua DPRD Imron Rosyadi, Rektor UTM Dr. Drs. Ec H.Syarif M. Si., RKH Nasih Asschal, K.H. Karrar, dan peserta Mubes kurang lebih 2000 orang.
“Tujuan Mubes ini untuk mempererat tali persaudaraan alumni dan majelis keluarga Ponpes Syaikhona Moh. Kholil, dimana alumni Ponpes saat ini berada dimana-mana sehingga diharapkan para alumni jangan pernah memutuskan hubungan silaturrahmi “ Ucap Pengasuh Pondok Pesantren Ponpes Syaikhona Moh. Kholil RKH Fakhrillah Aschal.
“Saya disini mewakili Presiden RI Bapak Jokowi dan Ponpes ini banyak melahirkan tokoh-tokoh bangsa, saya doakan semoga acara Mubes 1 Asschol berjalan dengan lancer “ Ujar Menkopolhukam RI Dr H. Wiranto, S.H.
Kapolres Bangkalan AKBP Boby Pa’ludin Tambunan melalui Kasubbag Humas Polres Bangkalan mengatakan “ Saya mengapresiasi kegiatan MUBES 1 ASSSCHOL dan berharap kegiatan ini juga mempererat hubungan Polri dengan para ulama maupun para santri alumni dan simpatisan Ponpes Syaikhona Moh. Kholil “ Ungkapnya. (Fir/Eko)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..