Perangkat Desa dan Perwakilan Polsek Semen Menjadi Saksi Penyerahan Bayi Anak Penderita ODGJ
Polresta Kediri – Akhirnya bayi yang juga anak PJ, warga Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri yang menderita gangguan jiwa ditangani oleh Dinas Sosial Kabupaten Kediri. Serah terima dilakukan di Puskesmas Semen Jl. Argo Wilis Kecamatan Semen Kediri, Rabu (28/3).
Petugas yang hadir dalam serah terima ini antara lain Dinas Sosial yang diwakili Dra. Diah Saktiana Kabid Rehabilitasi Dinas Sosial Kab. Kediri. Joko Wiyono., S. Pd, Kasi orang terlantar Dinas Sosial Kab. Kediri. Bidan Ds. Pagung, Hj. Hartatik dan Kasun Ds. Pagung, Sudiro dan juga perwakilan Polsek Semen.
Dengan penyerahan ini selanjutnya Bayi akan dirawat oleh Dinas Sosial Kabupaten Kediri, sebab orang tuannya mengalami gangguan jiwa. Sebelumnya hingga beberapa hari, Bayi dirawat oleh pihak Puskesmas Kecamatan Semen.
Bahkan keberadaan bayi di Puskesmas Semen membuat Kapolsek Semen Polresta Kediri AKP Karyoko bersama anggota terus memantau perkembangan bayi .
“Jadi anak ini dilahirkan oleh ibunya yang menderita gangguan jiwa, di tengah perkebunan beberapa waktu lalu. Saat ini sudah ditangani oleh Dinas Sosial Kabupaten Kediri Sebelumnya bayi mendapat perawatan insentif oleh bidan dan tim medis Puskesmas Kecamatan Semen,” kata Aiptu Dedi S, Kasie Humas Polsek Semen Polresta Kediri. (res|aro)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..