Berikan Bimbingan Terhadap Warga Puhrubuh, Bhabinkamtibmas Titip Pesan Ini
Polresta Kediri - Apabila bepergian, jangan memakai perhiasan yang berlebihan. Sebab, dapat mengundang perhatian dari pelaku kejahatan.
Pesan ini disampaikan oleh Bripka Eko Nur Arianto. Bhabinkamtibmas Desa Puhrubuh, Polsek Semen, Polresta Kediri ini sedang melaksanakan bimbingan dan penyuluhan terhadap warga.
Bripka Eko Nur datang ke rumah warga di Dusun Puhrubuh RT 1, dalam rangka menjalankan program DDS (door to door system). Dia mendatangi rumah rumah warga untuk menyampaikan pesan pesan kamtibmas.
"Kami ingatkan warga untuk menjaga kerukunan antar sesama. Serta apabila berpergian jangan menggunakan perhiasan yang berlebihan, bisa mengundang perhatian pencuri, khususnya jambret," kata Kasie Humas Polsek Semen, Polresta Kediri, Aiptu Santoso. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..