Puluhan Miras Diamankan Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak
Tanjungperaknews.com – Personel Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak berhasil mengamankan puluhan botol miras import bermerk “Jack Daniel” yang disita dalam Kapal KM Ngapulu yang hendak dikirim ke Dobo Maluku Tenggara di Pelabuhan Gapura Surya, Kamis (1/3/2018) pukul 22.00 WIB.
Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP F. Yusuf mengatakan, puluhan miras sebanyak 36 botol tersebut diamankan Polisi saat pihaknya melakukan operasi tipiring di Pelabuhan Gapura Surya selanjutnya melakukan pengecekan dalam kapal KM Ngapulu.
“Kami akan terus intensifkan operasi ini guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat dan penangkapan puluhan miras import ini sebagai bentuk pengawasan dan pengendalian yang dilakukan jajarannya,” tandas Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak. (dj)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..