Wakapolsek Rejoso Hadiri Laporan Pertanggung Jawaban BKAD Kecamatan Rejoso.
Bhayangkaranews, Polda Jatim, Polresta Pasuruan, Polsek Rejoso - Wakapolsek Rejoso Ipda Bambang Pamungkas menghadiri laporan pertanggung jawaban Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Kecamatan Rejoso untuk pertanggung jawaban kerja selama tahun 2017, Bertempat di Pendopo Kecamatan Rejoso Desa Rejosolor Kecamatan Rejoso, Rabu 28/2/2018.
Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) adalah lembaga yang didirikan atas dasar kesepakatan desa yang ada di wilayah Kecamatan Rejoso yang diputuskan dalam Musyawarah Antar Desa (MAD), tujuan dibentuk Badan Kerjasama Antar Desa atau yang disebut BKAD adalah untuk pengembangan kerjasama usaha yang dimiliki desa untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat.
Wakapolsek Rejoso Ipda Bambang Pamungkas dalam sambutannya mengatakan "agar lembaga ini bisa merangkul kalangan usaha yang sudah berkembang yang ada di wilayah Kecamatan Rejoso dan dapat turut membantu usaha kecil menengah yang ada diwilayah Rejoso agar bisa meningkatkan kualitas maupun kuantias dan hasil produksi dapat mempunyai daya saing".ucapnya.(rjs)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..