Laksanakan Cipta Kondisi, Polsek Karangasem Polres Karangasem Cegah Tindak Kejahatan
Bhayangkaranews,Polda Bali-Polres Karangasem – Menjaga situasi Kamtibmas yang sudah kondusifpun tetap dilakukan oleh jajaran Kepolisian Daerah Bali seperti di Polsek Karangasem Polres Karangasem ini.
Hal ini adalah wujud dari upaya Polsek Karangasem agar masyarakat yang berada di wilayah hukum Polsek Karangasem tetap merasa aman .
Berbagai kegiatan yang dilakukan oleh personil Polsek Karangasem Polres Karangasem Bali dari Patroli rutin hingga menggelar razia dalam rangka cipta kondisi.
Seperti pada hari Selasa tanggal 27 Pebruari 2018 Pukul 09.30 wita s/d pukul 10.30 wita telah dilaksanakan kegiatan Kepolisian yang ditingkatkan (K2YD) bertempat di Depan Mapolsek Karangasem.
Kegiatan dalam rangka Harkamtibmas dan antisifasi terorisme ini menurut Kapolsek Karangasem Kompol I Made Tulus dengan sasaran utama adalah Senpi,Handak, Sajam,orang / barang.
“ Kami periksa kelengkapan surat – surat kendaraan dan barang bawaan,”kata Kompol I Made Tulus di Polsek Karangasem Polres Karangasem.
Selain itu juga menurut Kompol I Made Tulus kegiatan yang dilaksanakan kali ini untuk antisipasi adanya tindak curanmor,petugas juga memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan bermotor.
Operasi yang terdiri dari 19 personil ini dipimpin Perwira Pengawas (Pawas) Iptu Gede Puja Artana dan didampingi Kanit Latntas Polsek Karangasem Polres Karangasem AKP I Made.
Dari hasil operasi yang berlangsung,petugas tidak menemukan adanya hal yang mencurigakan baik tindak kejahatan maupun barang hasil tindak kejahatan.
“Nihil kami temukan barang berbahaya ataupun orang yang mencurigakan melakukan tindakan yang dapat mengganggu Kamtibmas,”jelas Kompol I Made Tulus.
Namun demikian pihaknya akan terus melakuksanakan kegiatan ini dengan berpola waktu dan tempat di wilayah hukum Polsek Karangasem Polres Karangasem Bali.
“Terus kami laksanakan untuk menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman terkendali,”pungkas Kompol I Made Tulus. ( ln94/hms)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..