Lawatan Kampanye, Mantan Presiden SBY Mampir ke Soto Pakelan Kota Kediri
Polresta Kediri - Mantan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama Ketua DPD Demokrat Jawa Timur, Seokarwo berkunjung ke Kota Kediri, Sabtu siang (24/2) . Mampir di Kota Tahu ini, SBY dan rombongan menikmati Soto Ny. Sien di Kelurahan Pakelan Kecamatan Kota Kediri.
Kedatangan mantan orang nomer satu di Indonesia ini mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian Polresta Kediri dan Kodim 0809 Kediri. Sedikitnya 140 personil disebar di seputaran rumah makan yang dipimpin Wakapolresta Kediri Kompol Wahyu Endrajaya, S.IK
“Bapak SBY tiba di Kota Kediri sekitar pukul 12.50 WIB. Ke Kota Kediri dalam rangka makan siang di soto ayam pojok Ny. Sien Kelurahan Pakelan Kecamatan Kota Kediri. Mampir ke Kediri perjalanan dari Surabaya menuju ke Tulung Agung dalam rangka menghadiri pesta rakyat dan wayangan bersama Cawagub Jatim Emil Dardak dan masyarakat Tulung Agung,” kata AKP Kamsudi Kasubag Humas Polresta Kediri.
Adapun rombongan yang mendampingi mantan Presiden SBY antara lain , mantan ibu negara Ani Yudhoyono , Edi Baskoro Yudhoyono. Ketua DPD Demokrat Jawa Timur Soekarwo, Renville Antonio , Sekretaris DPD Partai Demokrat Jawa Timur dan perwakilan pengurs DPD Jawa Timur.
Kedatangan SBY yang menggunakan mobil Alphard Nopol L 805 HY disambut langusng oleh (Pjs) Walikota Kediri Jumadi ,Wakapolresta Kediri Kompol Wahyu Endrajaya, S.IK, M.Si, Dandim 0809 Kediri Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno
“Kemudian pada pukul 13.35 WIB bapak SBY beserta rombongan meninggalkan Soto Pojok Kelurahan Pakelan Kecamatan Kota Kediri menuju Tulung Agung ,” pungkasnya.
Sementara Ny Sien menjelaskan bahwa Pak SBY dan Ibu Ani Yudhoyono menjelaskan sangat suka masakannya ,”Baik pak SBY maupun Ibu Ani menyatakan sangat suka dengan soto kami. Ini kebanggaan yang luar biasa bagi kami,” kata Ny Sien atau Siska yang mendirikan usaha soto sejak tahun 1990 (res|an)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..