Kapolsek Jatinangor : Polisi Belum Bisa memastikan Korban Meninggal Karena Apa
BhayangkaraNews, Sumedang - Warga Jatinangor digegerkan dengan penemuan mayat remaja laki-laki atas nama Septian Medita Pratama(17),korban salah satu pelajar SMK Pasundan Jatinangor kelas 11 yang beralamat Dsn.Baturumpit RT02 Rw07 Desa Cisempur Kec. Jatinangor Kab. Sumedang, Rabu (21/2/2018) pukul 06:30 WIB.
Keterangan saksi yang pertama kali menemukan jasad laki-laki tersebut, Wahyat pemilik sawah yang berlokasi di Kp. Bojong Reungit Blok Cikaso Rt 05 Rw05 Desa Hegarmanah, Kec. Jatinangor Kab. Sumedang, melihat sawah miliknya berantakan dan dikira bekas anjing berkelahi, namun setelah dicek lebih jelas terlihat sesosok mayat yang tergeletak terkelungkup ditengah sawahnya.
Dengan penemuan mayat laki-laki tersebut, wahyat pemilik sawah langsung melaporkan ke pihak Kepolisian setempat.
Keterangan sementara dari Tony ayah kandung korban, "anaknya terakhir kali meninggalkan rumah pada hari senin, 19 Februari 2018 sekitar pukul 20.00 dengan menggunakan sepeda motor Yamaha Byson warna hitam biru Z 2755 BR dan memakai helm half face warna kuning dengan tujuan akan membeli rokok."
Mendapat laporan adanya penemuan mayat. Kapolsek Jatinangor Kompol. Dede Suharja bersama Tim Inafis Polres Sumedang langsung melakukan olah TKP. Dan Kapolsek Jatinangor belum bisa memastikan akibat meninggalnya korban, dan sementara perkara tersebut sedang ditangani oleh Unit Reskrim Polsek Jatinangor dibantu oleh Polres Sumedang dan jenazah korban dibawa ke RS Hasan Sadikin Bandung (Kris)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..