Bhabinkamtibmas Polsek Galis Bangkalan Sambang Desa Dalam Rangka Operasi Bina Kusuma 2018
Bhayangkara News - Polres Bangkalan, Bhabinkamtibmas Desa Daleman Kecamatan Galis Kabupaten Bangkalan Brigadir Polisi Moh.Farid, Rabu (7/2/2018) melakukan kegiatan sambang dan memberikan penyuluhan Harkamtibmas utamanya kepada kalangan pemuda.
Kecamatan Galis sendiri di Kabupaten Bangkalan merupakan salah satu wilayah yang disinyalir banyak pemudanya sebagai pengguna narkoba, jadi diharapkan dengan adanya sambang desa dapat mengurangi angka pengguna penyalahgunaan narkoba di wilayah desa tersebut.
Sambang desa di lakukan tiga (3) kali dalam seminggu, diharapkan dengan adanya kegiatan dapat menjaga situasi Kamtibmas di desa Daleman kecamatan Galis Kabupaten Bangkalan, mengingat sebentar lagi akan ada pelaksanaan Pilkada serentak 2018.
Kapolsek Galis AKP Ruslan Hidayat melalui Kasubbag Humas Polres Bangkalan AKP Bidaruddin SH,"diharapkan dengan adanya sambang desa oleh anggota polsek Galis dapat meminimalisir terjadinya kriminalitas maupun penyalahgunaan narkoba utamanya oleh generasi muda dan juga terciptanya situasi yang kondusif menjelang Pilkada serentak 2018". (hms_bkl)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..