Anggota Patroli Polsek Rejoso Memberikan Himbauan Kepada Remaja Yang Sedang Nongkrong.
Bhayangkaranews, Polda Jatim, Polresta Pasuruan -
Anggota Polsek Rejoso melaksanakan Patroli di wilayah jalur jalan raya Rejoso - Winongan yang dipimpin Aiptu Supriyono selaku Ka Jaga, guna mengantisipasi Pelaku tindak kriminalitas di wilayah hukum Polsek Rejoso, Jum'at 9/2/2018.
Pada saat melaksanakan giat patroli anggota Polsek Rejoso menemui para remaja yang sedang nongkrong di pinggir jalan dan anggota Patroli berhenti sejenak dan memberikan himbauan kepada para remaja tersebut untuk segera pulang ke rumah dan jangan begadang sampai tengah malam karena akan merugikan kesehatan dan diri sendiri.
Kegiatan patroli ini bertujuan untuk mencegah tindak kriminalitas yang di sebabkan pengaruh minum-minuman keras, bermain judi ataupun tawuran yang di lakukan oleh anak-anak muda yang sedang nongkrong maka kegiatan patroli dan memberikan himbauan sangat efektif untuk mencegahnya.
Aiptu Supriyono mengatakan dalam hal ini memberikan penyuluhan kepada para remaja itu penting agar tidak melakukan hal-hal yang negatif yang dapat merugikan dirinya sendiri maupun orang lain."terangnya".
“Kegiatan yang kita lakukan ini sebagai upaya pencegahan terhadap beberapa kenakalan remaja saat ini banyak kejadian tindak kriminalitas yang mana pelakunya masih remaja,” kata Aiptu Supriyono.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..