Polisi Bangkalan Datangi Sekolah-Sekolah Pedesaan
Bhayangkara News - Polres Bangkalan, Kegiatan Operasi Kepolisian dengan sandi Operasi Bina Kusuma dilakukan oleh Polres Bangkalan juga melibatkan Polsek jajaran, dengan sasaran premanisme, narkoba dan penyakit masyarakat lainnya, pada Senin (5/2/2018) pukul 09.00 WIB.
Pola kerja yang dilakukan oleh Polsek jajaran, oleh Kabagops Polres Bangkalan Kompol Nurhalim, SH diperintahkan agar Polsek jajaran memanfaatkan momen Operasi Bina Kusuma sebagai bagian dari upaya menciptakan situasi menjelang Pilkada yang aman dan damai, dengan cara setiap hari melaksanakan penyuluhan ke sekolah, pondok pesantren, masjid-masjid atau razia dengan sasaran senjata tajam, narkoba, preman miras dll.
Program Polisi masuk sekolah pada hari Senin (Simaskosin), yang dilakukan personil Bhabinkamtibmas Polsek jajaran menyampaikan penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba serta perilaku yang dikategorikan sebagai kenalakan remaja. Materi itulah yang disampaikan oleh Aiptu Moch.Ghofur, SH Bhabinkamtibmas Polsek Kwanyar di SMPN 1 Kwanyar.
Hal yang sama juga dilakukan oleh PS. Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Sukolilo yang melaksanakan pembinaan dan penyuluhan bahaya penyalahgunaan narkoba serta perilaku yang dikategorikan sebagai kenalakan remaja terhadap para siswa SMKN 1 Labang yang bertempat di ruang mushollah.
Sedangkan Kanit Binmas Polsek Tanjungbumi beserta dua personil lainnya melaksanakan kegiatan penyuluhan di sekolah Madrasah Aliyah Desa Talagoh tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja.
Sasaran penyampaian pesan kamtibmas bukan saja para siswa sekolah tapi juga para tokoh masyarakat seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Klampis menyampaikan pesan-pesan kamtibmas melalui kegiatan patroli dialogis kepada Pj.Kades Sorjen tentang kerawanan menjelang Pilkada serentak, Bahaya Narkoba dan antisipasi 3C (Curat, curas dan curanmor).
Kapolres Bangkalan AKBP Anissullah M. Ridha, SIK, SH, MH melalui Kasubbaghumas AKP Bidarudin, SH menjelaskan bahwa, "Kegiatan Operasi Bina Kusuma ini dilaksanakan dengan sasaran terkait Premanisme, kejahatan jalanan serta menekan adanya tindakan kriminalitas melalui upaya pencegahan tindak pidana secara preemtif, "ujarnya. (bid)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..