Cegah Kepadatan Personil Polsek Denbar Polresta Denpasar Laksanakan Pengaturan Lalin
Bhayangkaranews, Denpasar - Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Denpasar Barat - Menjaga situasi wilayah tetap aman dan nyaman, merupakan tugas pengemban Harksmtibmas dalam hal ini anggota Kepolisian.
Hal itu diungkapkan oleh Kanit Sabhara Polsek Denpasar Barat (Denbar), Polresta Denpasar, selaku pawas (perwira pengawas), Iptu I Made Suniantara, Minggu, (04/02/18), jam 10.35 wita.
Suniantara bersama 8 anggota Polsek Denbar melaksanakan pengamanan Training Of Trainners ( TOT ) Badan Pengamanan Suara ( BPS ) Partai Golongan Karya ( Golkar ) dan Konsolidasi Partai Gokkar menyongsong Pilkada serentak 2018, yang dilaksanakan oleh DPD Partai Golkar Prov. Bali, bertempat di Ball Room Hotel Aston, Jln. Gatot Subroto Denpasar.
"Kami selalu memberikan rasa aman dan nyaman dengan menggelar pengamanan bila ada kegiatan masyarakat, Instansi Pemerintah termasuk Training Of Trainners Badan Pengamanan Suara ( BPS ) Partai Golongan Karya ( Golkar ) dan Konsolidasi Partai Gokkar menyongsong Pilkada serentak 2018, guna antisipasi kemungkinan terjadinya gangguan kamtibmas," kata Suniantara.
Hal yang sama diungkapkan Kapolsek Denpasar Barat Kompol Gede Sumena, S.Sos.,M.M., seraya mengatakan anggota Polsek Denbar selalu tampil memberikan rasa aman dan nyaman kepada para panitia prnyelenggara, para peserta, Masyarakat secara umum.
"Wujud dari pada pelayanan prima, sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan masyarakat, anggota Polsek Denbar melaksanakan pengamanan setiap kegiatan yang melibatkan banyak orang, untuk menciptakan situasi kamtibmas tetap kondusif," kata Kompol Gede Sumena. (BAR 33)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..